MOTIVASI SEPANJANG ZAMAN by Melinda X B

MOTIVASI SEPANJANG ZAMAN

by Melinda



Nama : Melinda

Kelas : X B

Judul buku : Motivasi sepanjang zaman

Pengarang  : Aden R

Penerbit : HANGGAR KREATOR 

tahun terbit : 2011



      "Orang-orang sukses tidak selalu membuat keputusan-keputusan mereka yang benar , tetapi mereka membuat keputusan-keputusan mereka dengan benar"

                     -bryan Tracy


      Zig ziglar seorang motivational speaker yang ternama, suatu waktu pernah dihampiri seorang pria dan dikritik. Pria itu berkata,  "Kalian para pembicara motivasi hanya bisa datang memompa semangat dan memotivasi orang dan kemudian kalian tinggalkan dan tidak lama motivasi itu juga hilang dengan sendirinya"  Namun zig ziglar menjawab dengan luar biasa, "Bukankah itu juga terjadi setelah kita mandi biasanya tidak lama kemudian kita menjadi kotor lagi, dan kita berpikir merupakan hal yang baik untuk tetap mandi setiap hari"


      Saya sangat setuju akan hal ini bahwa motivasi tidaklah selalu bertahan selamanya. Bagaimanapun juga kita harus memperbaruinya setiap hari. Filsuf Yunani, Socrates berkata, "Untuk menggerakkan dunia kita harus lebih dahulu menggerakkan diri kita sendiri."



1. Motivasi adalah langkah pertama ke arah pencapaian 

      Motivasi adalah kunci yang membuka pintu untuk menuju pencapaian. Motivasi adalah apa yang membuat anda mulai melangkah, sedangkan komitmen adalah apa yang membuat anda terus melangkah.

Seorang pelajar yang memiliki motivasi belajar tentu lebih baik dibanding tidak memiliki motivasi.


2.motivasi meningkatkan kemauan

      Orang biasanya gagal bukan karena kurang kemampuan atau kurang pengetahuan,     melainkan biasanya karena kurang kemauan. Orang-orang yang cukup termotivasi biasanya akan menemukan kekuatan kemauan muncul dalam diri mereka.


3.Motivasi memberikan tenaga ekstra 

      Kita sering menyebut orang lain bertenaga Tinggi atau bertenaga rendah berdasarkan seberapa banyaknya

hal yang mereka lakukan. Motivasi memberikan kekuatan untuk melakukan banyak hal.


4.Motivasi adalah dasar untuk keunggulan 

      Motivasi bisa mengubah seseorang dari keadaan biasa menjadi unggul. Dan saat anda menemukan motivasi, Anda bisa mencapai keunggulan.


5.Motivasi adalah kunci menuju keberhasilan 

      Saya membaca tentang dua ratus eksekutif yang ditanya tentang apa yang menjadikan orang berhasil.

Kualitas nomor satu yang mereka sebutkan bukanlah skill melainkan antusiasme, dan sebagai besar dari

mereka mengakui bahwa perlu ada sesuatu api motivasi dalam diri manusia untuk mencapai keberhasilan.


Dari motivasi kita tidak akan berhasil jika tidak berusaha


MOTIVASI TOKOH-TOKOH DUNIA 


"Lebih baik dibenci karena apa yang Anda miliki dari pada dicintai untuk sesuatu yang tidak anda punyai."

                          Andre Gide


"Saya tidak sedih kalau Anda telah membohongi saya, tapi saya justru sedih karena sejak saat itu saya tidak bisa percaya lagi kepada anda"

                   Friedrich Nietzsche


"Anda tidak akan pernah menang jika anda tidak pernah memulai."

                       Helen Rowland


MOTIVASI DISIPLIN


"Untuk tiap usaha mendisiplinkan diri, akan ada reward-reward berkali lipat"


MOTIVASI KESEMPATAN


"Ditengah kesulitan terdapat kesempatan"


"Kesuksesan terjadi ketika kesempatan bertemu dengan persiapan"


"Kemampuan tidak berarti tanpa kesempatan"


"Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah

mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya"


Komentar : Menurut saya buku ini sangat menarik untuk dibaca                     


Ulasan : buku ini sangat memotivasi jika pembacanya berusaha


Popular posts from this blog

PENTINGNYA PENDIDIKAN by Bejo XII MPA

CHICKEN SHOUP FOR THE SOUL by Soleha X B